Gathering HMPS MPI with 2021’s Generation

Kamis, 28 Oktober 2021, Himpuman Mahasiswa Program Studi (HMPS) Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga, mengadakan acara Sosialisasi dengan tema “Gathering HMPS MPI with 2021’s Generation”. Selain sosialisasi, acara ini juga diikuti dengan pemilihan ketua angkatan MPI 2021. Acara ini dilakukan dengan tujuan untuk memperkenalkan organisasi Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen Pendidikan Islam serta mengembangkan softskill dan minat mahasiswa terhadap keorganisasian di universitas, terutama pada lingkup Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan dengan cara sosialisasi. Acara ini ditujukan kepada mahasiswa Manajemen Pendidikan Islam angkatan 2021 (kurang lebih sekitar 85 mahasiswa). Dengan jumlah mahasiswa yang hadir yaitu 67 mahasiswa.

Acara sosialisasi ini dilakukan secara virtual melalui Zoom Cloud Meeting, yang turut dihadiri oleh Dr. Zainal Arifin, S.Pd.I., M.S.I selaku Kaprodi MPI, Ibu Nora Saiva Jannana, M.Pd selaku Sekprodi MPI, dan juga Muhammad Syafi’I selaku wakil ketua HMPS MPI. Acara ini dilakukan dari pukul 19.30 WIB. Setelah dilakukannya acara sosialisasi, dilanjutkan dengan pengumuman hasil voting ketua angkatan Program Studi MPI tahun 2021, yaitu Daffa Alif Umar Himawan dengan perolehan 64.2% dari keseluruhan suara, M. Nanda Rahmat Hakim dengan perolehan 19.4% dari keseluruhan suara, Tri Fadly Muhammad Akbar dengan perolehan 10.4% dari keseluruhan suara, dan juga Dendi Saputra dengan perolehan 6% dari keseluruhan suara. Sehingga telah terpilih ketua angkatan prodi MPI tahun 2021, yaitu Daffa Alif Umar Himawan.

Semoga kegiatan sosialisasi ini bermanfaat, khususnya bagi mahasiswa Program Studi Manajemen Pendidikan Islam. Kami selaku panitia berharap dengan adanya sosialisasi ini antara Program Studi Manajemen Pendidikan Islam dengan HMPS Manajemen Pendidikan Islam dapat menjalin kekeluargaan, terlebih lagi pada masa Pandemi Covid-19. (Riris Salma)