e-Pameran Pendidikan 2022 di MA Miftahunnajah Sleman

Sabtu, 7 November 2021, Himpuman Mahasiswa Program Studi (HMPS) Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga diundang dalam acara e-Pameran Pendidikan 2022 yang diadakan oleh MA Miftahunnajah Sleman. Dengan perwakilan dari HMPS MPI UIN Sunan Kalijaga, yaitu Zahro Ulfaturrohmatiririn, mahasiswi Manajemen Pendidikan Islam angkatan 2020. Acara ini dilakukan secara virtual melalui Zoom Cloud Meeting.

Tujuan diadakannya acara ini yaitu untuk memberikan informasi kepada siswa-siswi MA Miftahunnajah Sleman mengenai perguruan tinggi yang diundang, mulai dari fakultas, program studi, fasilitas, dan cara pendaftaran pada jaluryang tersedia seperti SNMPTN, SBMPTN, SPANPTKIN, UMPTKIN, MANDIRI (CBT, PORTOFOLIO dan PRESTASI), serta beasiswa yang ditawarkan pada perguruan tinggi tersebut. Acara ini ditujukan untuk siswa-siswi kelas 12 yang sedang mempersiapkan masuk perguruan tinggi favorit dari masing-masing siswa. Karena UIN Sunan Kalijaga termasuk ke dalam salah satunya, maka MA Miftahunnajah mengundang HMPS MPI UIN Sunan Kalijaga untuk memberikan informasi mengenai UIN Sunan Kalijaga. Narasumber lain yang turut hadir di e-Pameran Pendidikan ini, yaitu Jurusan Kimia FMIPA UII, UMY, STMIK El Rahma, Universitas Alma Ata, HIMA Teknik Pangan UAD, BEM Farmasi UGM, BEM FE UNY, dan PPI Mesir.

Semoga dengan hadirnya perwakilan HMPS MPI UIN Sunan Kalijaga ini dapat bermanfaat dan menambah informasi bagi siswa-siswi khususnya kelas 12 di MA Miftahunnajah Sleman yang sedang mempersiapkan masuk ke perguruan tinggi. Selain itu, dengan adanya acara ini semoga bisa memepererat tali silaturahim. (Riris Salma)