MPI FEST: FINAL LOMBA ESAI DAN BUSINESS PLAN NASIONAL
MPI FEST: FINAL LOMBA ESAI DAN BUSINESS PLAN NASIONAL
Dalam Rangka Dies Natalis MPI Ke-13
Pada hari Senin dan Selasa, tanggal 1–2 September 2025, telah terlaksana kegiatan MPI Fest: Final Lomba Esai dan Business Plan Nasional dalam rangka Dies Natalis Program Studi Manajemen Pendidikan Islam ke-13. Acara ini bertempat di ruang Teatrikal Fakultas Kedokteran UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dengan dihadiri oleh para finalis, juri, jajaran hmps, serta panitia penyelenggara.
Kegiatan ini dibuka dengan penuh khidmat melalui lantunan lagu Indonesia Raya, Hymne UIN Sunan Kalijaga, dan Mars MPI, yang kemudian dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dari Ketua panitia, Ketua HMPS MPI, serta Kaprodi MPI. Setelah itu, suasana semakin hidup dengan dimulainya sesi presentasi dari para finalis yang penuh semangat dalam menyampaikan gagasan kreatif dan inovatif mereka.
Sepanjang acara, antusiasme peserta tampak begitu besar. Setiap presentasi disambut dengan perhatian penuh dari audiens, serta mendapat tanggapan mendalam dari para dewan juri. Interaksi yang terjalin melalui sesi tanya jawab menambah keseruan acara, sekaligus memperlihatkan kualitas pemikiran kritis dan ide-ide cemerlang dari para finalis.
Tidak hanya para finalis, para juri dan hadirin pun turut memberikan warna tersendiri sehingga jalannya acara terasa dinamis dan inspiratif. Hingga penghujung kegiatan, suasana meriah tetap terjaga. Puncak acara ditandai dengan pengumuman pemenang yang disambut riuh tepuk tangan, menambah nuansa haru sekaligus kebanggaan.
Secara keseluruhan, kegiatan MPI Fest: Final Lomba Esai dan Business Plan Nasional Dies Natalis MPI ke-13 ini berlangsung sukses, meriah, dan meninggalkan kesan positif bagi seluruh pihak yang terlibat. Antusiasme dan dedikasi yang ditunjukkan para peserta menjadi bukti nyata semangat akademik dan kreativitas yang tumbuh di kalangan mahasiswa.
Demikian berita acara ini dibuat untuk menjadi dokumentasi resmi pelaksanaan kegiatan.
Yogyakarta, 2 September 2025
Ketua HMPS MPI